Wishnutama Positif Industri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Bisa Terapkan Sertifikasi CHSE

Pandemi Covid-19 semakin memberikan kesadaran terhadap pentingnya untuk terus menjaga kebersihan dan juga kesehatan. Hal tersebut lah yang masih ditegakkan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi kreatif untuk selalu menegaskan pentingnya sertifikasi protokol kesehatan berbasis CHSE (Cleanliness, Health, Safety, and Environment Sustainability).

Wishnutama Kusubandio selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif melakukan peninjauan langsung untuk memastikan kesiapan para industri untuk mendapatkan sertifikasi Cleanliness, Health, Safety, and Security Protocol. Salah satu yang ia datangi adalah Toko Kopi Tuku di daerah Cipete, Jakarta Selatan.

image: kemenparekraf.go.id

Ia mengatakan bahwa sertifikasi ini sangat penting untuk memberikan rasa aman bagi para pengunjung yang datang. Sertifikasi tersebut bisadidapatkan secara gratis lewat proses audit yang sudah diselaraskan dengan berbagai macam organisasi pariwisata dunia, seperti UNWTO dan TTCI, serta Kementerian Kesehatan.

Baca juga  4 Tips Cantik dan Awet Muda ala Nadya Hutagalung

Hingga saat ini, sudah terdapat 352 hotel dan restoran yang telah mendapatkan sertifikasi CHSE di daerah Jakarta.

“Secara umum pelaksanaannya (protokol kesehatan) sangat baik, aman, sesuai dengan yang diperlukan saat ini sehingga semua para pelaku usaha di sektor pariwisata termasuk restoran hotel, kedai Kopi, bisa bangkit kembali,” tutur Wishnutama.

Tidak hanya sekedar berkunjung, kedatangan Wishnutama ke Toko Kopi Tuku seklaigus ingin mempromosikan industri kopi di Indonesia. Karena mengigat bahan dasar yang digunakan memang produk kopi asli dari Indonesia sehingga semakin menggaungkan Gerakan program Bangga Buatan Indonesia.

Baca juga  Cobain Resep Macaroni Schotel Panggang, Yuk!

Melihat usahanya telah mendapatkan sertifikasi CHSE, membuat Direktur Toko Kopi Tuku, Andanu Prasetyo semakin membantu bisnisnya untuk bisa semakin dipercaya oleh pelanggan yang datang untuk meminum kopi.

“Proses pendaftarannya juga sangat mudah, informasinya jelas. Dengan sertifikasi CHSE, kami siap dan akan berupaya menjamin kesehatan, keselamatan, dan keamanan tiap orang yang berkunjung ke toko kopi kami,” ujar Prasetyo.

Mulai ke depan industri pariwisata dan ekonomi kreatif akan didorong agar menggunakan pemanfaatan teknologi digital. Dengan memanfaatkan aplikasi Indonesia Care, pengguna dapat mengetahui industri kreatif dan destinasi wisata mana saja yang sudah tersertifikasi CHSE.

(AA)

Translate »