
Wardah Luncurkan Program Beasiswa untuk 100 Mahasiswi
Dalam rangka perayaan 25 tahun kehadirannya di Indonesia, Wardah menggelar sebuah acara yang bertajuk Wardah Beauty Fest. Ada Banyak rangkaian serta program-program yang menghiasi selebrasi ini, salah satunya adalah peluncuran Wardah Scholarship Program lewat tema “Lanjutkan Cita-Cita, Siap Hadapi Dunia”
Ini merupakan sebuah program pemberian beasiswa yang ditujukan kepada 100 mahasiswi semester 3 pada jenjang pendidikan D4/S1 di 30 perguruan tinggi yang tersebar di seluruh Indonesia, seperti Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara, Maluku dan Papua.
Sebuah perusahaan yang dibangun pada tahun 1995 oleh Ibu Nurhayati Subakat, ingin terus berkomitmen untuk selalu memberikan manfaat kepada masyarakat lewat program-program yang diluncurkan. Visi tersebut diwujudkan lewat empat pilar CSR, yakni Pendidikan, Kesehatan, Pemberdayaan Perempuan, dan Lingkungan.

“PT Paragon Technology and Innovation sebagai perusahaan yang dekat dengan konsumen dan masyarakat meyakini bahwa perusahaan akan dapat berkembang seiring dengan kemajuan masyarakat itu sendiri. Berbagai program CSR telah kami rancang secara terstruktur dan berkelanjutan, termasuk dalam bidang pendidikan. Di bidang pendidikan, program beasiswa telah dilakukan oleh Paragon selama bertahun-tahun baik yang dikelola sendiri oleh Paragon maupun yang bekerja sama dengan pihak Universitas maupun lembaga pengelola beasiswa lain”. ujar Agus Nurudin, selaku EVP Corporate Secretary PT Paragon Technology and Innovation lewat konferensi virtual selebrasi 25 tahun Wardah.
Program beasiswa ini merupakan sebuah peluncuran program baru dari Wardah untuk para mahasiswi berprestasi atau yang berasal dari kerluarga kurang mampu. Nantinya beasiswa ini akan diberikan secara penuh kapada mahasiswi tersebut hingga lulus. Selain itu, program ini juga mencakup adanya pengembangan diri dan juga kerelawanan yang bertujuan untuk melatih kepedulian masyarakat terhadap masyarakat sekitar.
Mengingat bahwasanya pendidikan saat ini menjadi salah satu indikator yang penting untuk kemajuan bangsa, sehingga Wardah juga ingin ikut serta dalam pembangunannya. Wardah ingin memberikan semangat dan tujuan pada seluruh generasi muda perempuan untuk bisa menjadi pribadi yang memberi pengaruh baik dan manfaat bagi sekitar.
Sebagai salah satu brand ambassador Wardah, Amanda Rawles yang juga turut hadir dalam konferensi virtual tersebut ikut mengungkapkan bahwa pendidikan salah satu hal yang sangat penting. Apalagi mengingat bahwa pendidikan merupakan fondasi sebuah bangsa.

“Menurutku pendidikan juga mengasah dan juga mengembangkan kompetensi kita. Trus juga memperluas wawasan kita sehingga juga bisa membuat kita menjadi masyarakat yang lebih open minded, melatih car akita berpikir dan bisa membuat kita lebuh berhati-hati lagi untuk bertindak dan bisa menjadi masyarakat yang lebih bertanggung jawab dengan diri sendiri dan juga sekitar kita di lingkungan masyarakat.” ujar Amanda.
Tak hanya Amanda Rawles, namun turut hadir juga beberapa narasumber lain seperti Prof. Dr. Rina Indiastuti, S.E., M.SIE. selaku Rektor Universitas Padjajaran yang menyampaikan pentingnya peran korporasi dalam mendukung kemajuan pendidikan. Nyoman Anjani, perempuan inspiratif yang saat ini sedang melanjutkan pendidikan tinggi di MIT, Amerika Serikat. Serta perwakilan dari penerima beasiswa Paragon Scholarship.
Pendaftaran Wardah Scholarship Program sudah mulai dibuka hari ini, 3 Oktober 2020 hingga 3 November 2020 mendatang. Anda bisa dengan mudah melakukan registrasi lewat laman https://scholarship.wardahbeauty.com. (AA)