Sebagai seorang hijaber, masalah kulit belang pada wajah sudah menjadi keluhan sehari-hari. Pasalnya, jika tidak hati-hati, kulit bisa jadi belang dan akhirnya menjadi sulit untuk dihilangkan.
Meski tidak terlihat, area belang tersebut tetap membuat Anda tidak percaya diri kan, Scarf Lover?
Namun jangan khawatir, Anda bisa ikuti cara ini untuk mengatasi belang pada wajah.
1. Jangan pernah melewatkan sunscreen
Ini hal pertama yang wajib dilakukan, jangan pernah lupa untuk selalu menggunakan sunscreen. Pastikan untuk pakai sunscreen dengan jumlah yang cukup agar seluruh area tercover dengan sempurna.
2. Skincare routine harus tetap jalan
Tidak hanya sunscreen saja, produk skincare lainnya tidak boleh dilupakan. Rutin membersihkan wajah, menggunakan toner, serum dan pelembab setiap hari agar tetap terawat dan warna kulit cerah merata.
3. Pakai hijab sewajarnya, jangan terlalu ketat
Pastikan agar Anda tidak menggunakan hijab terlalu ketat. Karena paparan sinar matahari yang mengenai wajah akan lebih mudah terekspos bila hijab terlalu ketat. Akibatnya, bisa cepat belang.
4. Pilih hijab yang menyerap keringat
Indonesia sering mendapatkan cuaca yang panas. Maka dari itu, penting untuk memilih bahan hijab yang adem dan menyerap keringat. Tujuannya agar kulit juga tidak terlalu terperangkap dan bisa bernapas. Jadi Anda bisa bebas beraktivitas seharian.
5. Rajin eksfoliasi dan menggunakan masker
Bila wajah sudah terlanjur belang, jangan khawatir. Anda bisa rajin melakukan eksfoliasi untuk mengikis sel kulit mati, kemudian dilanjut dengan memakai masker yang fungsinya untuk mencerahkan. Hasilnya memang tidak instan, tapi secara perlahan Anda sudah bisa melihat perubahannya.
(AA)