Vitamin Yang Baik Untuk Ibu Hamil

Memiliki bayi yang sehat adalah keinginan semua ibu. Untuk itu, penting bagi ibu hamil memperhatikan nutrisi pada sang bayi yang sedang di dalam kandungan. 

image: unsplash

Vitamin adalah salah satu nutrisi yang dibutuhkan ibu hamil guna terhindar dari risiko gangguan dan komplikasi. 

Melansir dari halodoc.com, beberapa vitamin yang dibutuhkan ibu hamil, diantaranya:

 

Asam folat

Asam folat berperan penting untuk mencegah kecacatan pada sistem saraf bayi (neural tube defect – NTD). Biasanya susu ibu hamil mengandung asam folat. Namun, jika Scarflover bukan pecinta susu, beberapa makanan kaya asam folat bisa menjadi alternative. Beberapa makanan yang kaya akan asam folat, diantaranya sayuran hijau, sereal gandum, kacang-kacangan, dan jeruk.

Baca juga  Kenali Perbedaan Baby Acne dan Eczema pada Bayi

 

Vitamin D

Terpenuhinya vitamin D dapat membantu menunjang kesehatan tulang dan gigi pada bayi dalam kandungan. Jika kekurangan vitamin D dapat memberikan dampak negatif pada tulang, sehingga tidak tumbuh secara maksimal. Vitamin D alami bisa di dapat dari ikan sarden, ikan salmon, ikan tuna, kuning telur dan masih banyak lagi. 

 

Kalsium

Sama seperti halnya vitamin D, kalsium sangat bermanfaat untuk menunjang kesehatan tulang dan gigi bayi dalam kandungan. Kalsium membantu janin untuk tumbuh dan membentuk tulangnya, sehingga dia bisa tumbuh sempurna. Ibu bisa mendapatkan sumber kalsium dari makanan, seperti tahu, tempe, yoghurt, susu, sayuran hijau, dan kacang-kacangan. 

Baca juga  Perlu Tahu! Bahaya Gonore Bagi Bayi dan Kehamilan

 

Zat Besi

Zat besi berguna untuk membentuk sel-sel darah merah. Jika kekurangan zat besi, ibu bisa terkena anemia yang berakibat pada kondisi fisik yang mudah lelah, pusing, lemah, dan pucat. Selain itu, zat besi bagi janin dalam kandungan juga penting untuk menunjang pertumbuhannya. Kekurangan zat besi pada janin dapat berisiko membuatnya mengidap anemia ketika lahir. 

 

(NAR)

Translate »