Study tour merupakan salah satu program sekolah yang kerap kali dinanti-nanti oleh para murid. Umumnya, study tour diadakan dengan wisata ke berbagai destinasi luar daerah. Namun, tidak dengan sebuah video study tour yang viral baru-baru ini. Sebuah video TikTok unggahan akun @zrilibraa kini telah viral, dengan menampilkan momen study tour murid SMA umrah ke Tanah Suci.
Dalam video yang tengah jadi sorotan itu merupakan kelompok murid SMA Darul Arqam Garut. DIketahui bahwa ibadah umrah merupakan ibadah fisik yang bisa menelan biaya yang mahal. Namun, para murid SMA seangkatan ini dapat mewujudkannya dengan hasil nabung selama 3 tahun.
Kekompakkan para murid terlihat saat mereka mengenakan pakaian serba putih. Begitu pula saat para murid study tour di Tanah Suci yang sukses bikin merinding netizen. Videoo berdurasi 38 detik tersebut menunjukkan momen dari awal pemberangkatan murid study tour umrah.
Dilansir dari Liputan6.com kegiatan study tour umrah ini merupakan program dari sekolahnya yang biayanya sudah termasuk dari SPP bulanan, yang terdiri dari catering, loundry, umrah, dan lainnya.