Tips Kerja dengan Daya Tahan Tubuh yang Kuat di Musim Hujan

Indonesia memiliki 2 musim yaitu,musim hujan dan musim panas. Perbedaan antara keduanya, musim hujan akan terasa sejuk sedangkan musim panas terasa panas dan gersang. Saat musim hujan tiba, sebagian orang merasa senang karena kebutuhan air dirumahnya tercukupi. Namun sebagian orang diantaranya merasa gelisah karena khawatir hujan akan merendam se-isi rumah mereka.

Saat musim hujan tiba, hal yang paling enak untuk dilakukan ialah tidur, maraton film, makan atau bermunajat kepada Allah dengan sepenuh hati. Sehingga membuat kita malas untuk bekerja.

Namun Ingat, musim hujan bukan alasan untuk tidak bekerja ya, Scarf Lover. Anda harus tetep produktif dimusim hujan dibarengi dengan daya tahan tubuh yang kuat. Seperti yang dikutip dari instagram 

1. Minum air putih

Darah pada tubuh manusia Lebih dari 90 persen merupakan air, kemudian darah tersebut yang membawa oksigen ke berbagai bagian tubuh. Untuk itu, penting bagi kita memperbanyak minum air putih (matang), yang bening dan tidak berasa. Agar tidak mengalami dehidrasi pada tubuh,  meningkatkan konsentrasi dan tidak mudah mengantuk saat bekerja. Karena menurut sebuah penelitian yang diterbitkan pada 2019, oleh The Indonesian Regiomal Hydration Study (THIRST) yang dipimpin oleh Prof Dr Ir Hardiansyah MS menemukan, sebanyak 46,1 persen dari 1.200 penduduk DKI jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur dan Sulawesi Selatan mengalami dehidrasi ringan.

Baca juga  Diet Terbaik Untuk Wanita Diatas 40 Tahun

2. Olahraga yang teratur

Olaharaga penting dilakukan untuk kesehatan tubuh minimal untuk orang dewasa 30menit melakukan aktifitas dalam sehari. Ada banyak jenis olahraga yang dapat Anda lakukan di indoor maupun outdoor. Seperti bermain sepeda, olahraga lari, renang, dan lain-lain. Maka dari itu, penting untuk kita berolahraga meskipun saat ini cuaca hujan lebiih sering menyelimuti kita. Karena, dengan berolahraga rutin otak kita akan lebih berfungsi, serta melindungi daya ingat, dan keterampilan dalam berfikir. Pilihlah olahraga yang dapat dilakukan di dalam ruangan ketika hujan datang.

3. Tidur yang cukup untuk menghilangkan stress

Saat hujan datang, kita kadang merasa kesal bahkan stress karena terhambat untuk datang ke kantor atau jaringan wifi dirumah mengalami error. Untuk menghilangkan stress seperti yang baru saja disebutkan, ada baiknya Anda datang lebih awal untuk menghindarkan macet, hujan, hingga rintangan lain. Anda dapat memulainya dengan istirahat lebih awal agar bangun juga tidak kesiangan. Sehingga kedepannya membuat Anda menjadi lebih disiplin.

Baca juga  Alasan Mengapa Sudah Divaksin Bisa Positif Covid-19

4. Konsumsi vitamin dan makan-makanan yang bergizi

Tidak hanya minum air putih dan istirahat yang cukup. Usaha dari luar saja tidak cukup. Anda juga perlu memaksimalkannya dari dalam. Dengan cara mengkonsumsi vitamin dan makan-makanan yang bergizi. Tujuannya agar tubuh Anda tetap sehat, kuat, otak Anda juga jadi cerdas. Sehingga Anda mampu menjalani kerja dengan produkif. Seperti pepatahan mengatakan, “mencegah itu lebih baik daripada mengobati hal-hal yang tidak diinginkan”. Konsumsilah makanan sehat dan bergizi. Seperti sayur-sayuran, buah-buahan, susu, hingga lauk-pauk yang bergizi. Jangan lupa dibarengi dengan olahraga yang teratur.

Nah, berikut adalah tips bekerja produktif dengan kondisi badan yang harus FIT meskipun musim hujan datang. Jangan jadikan bencana hujan sebagai alasan untuk tidak produktif. Namun jadikan hujan sebagai tantangan untuk melewati hari-hari Anda yang penuh dengan kerjaan. Semangat kerjanya, Scarf Lover! 

(TS)

Translate »