Tips Belanja Online Biar Makin Nyaman dan Aman

Saat sedang masa physical distancing seperti sekarang, tentunya seringkali membuat kita merasa bosan seharian hanya berada di dalam rumah. Ingin pergi berbelanja langsung ke mall pun tidak memungkinkan karena semua toko terpaksa tutup. Berbelanja online menjadi salah satu penyelesaian masalah agar kebutuhan tetap terpenuhi.

Sejak dulu memang belanja online telah menjadi kegiatan yang mengasyikan. Sebab, para pembeli bisa menghemat waktu saat ingin berbelanja karena bisa dilakukan dari rumah.

Namun saat Anda melakukan belanja online, tentu perlu mengetahui beberapa hal agar tetap aman dan juga nyaman. Ingin tahu apa saja? Yuk cek di bawah ini Scarf Lover!

image: freepik.com

Cari Online Shop yang Terpercaya

Sebelum memutuskan untuk membeli sebuah barang, pastikan dulu Anda telah menemukan online shop yang tepat. Anda bisa mencari toko yang memiliki feedback baik dari para pembeli. Biasanya di beberapa e-commerce telah menyaring beberapa toko online berdasarkan performa terbaiknya.

Baca juga  Inspirasi Memadukan Pashmina ala Beauty Vlogger Indira Kalistha

Lihat Review Barang

Selalu cek review barang yang sudah sampai dari pembeli sebelumnya. Apabila hampir setengah pembeli memberikan review kurang baik, Anda bisa berpikir dua kali sebelum melakukan pembayaran.

Jangan Tergiur Harga Murah

Siapa yang tidak tergoda harga murah? Apalagi Anda tahu persis harga asli bila beli langsung di toko fisiknya. Sebenarnya tidak ada yang salah saat penjual memberikan barang murah. Tapi Anda sebagai pembeli harus teliti dengan membaca deskripsi produk sebelum membeli. Jangan sampai Anda menyelas karena menerima barang murah tapi tidak jelas kualitasnya.

Baca juga  Berkomitmen Menjaga Lingkungan, ZALORA Keluarkan Koleksi Fashion Ramah Lingkungan
image: freepik.com

Usahakan tidak Menggunakan Kartu Kredit

Belanja online memang selalu membuat lapar mata apalagi saat banyak diskon bertebaran. Namun, usahakan untuk selalu membeli yang diperlukan. Jangan memaksa diri untuk membeli yang diinginkan dengan cara menggunakan kartu kredit. Karena jangan sampai akhirnya Anda pusing harus membayar tagihan tersebut.

Selalu Cek Keberadaan Barang Saat Pengiriman

Saat paket Anda sedang dalam pengiriman, pastikan untuk selalu mengecek keberadaan paket. Pengecekan bisa melalui website jasa pengiriman atau melalui e-commerce itu sendiri.

Selalu Simpan Bukti Pembayaran

Selalu simpan bukti pembayaran Anda meski sudah menerima barang. Hal ini dilakukan sebagai antisipasi apabila ada hal-hal yang dibutuhkan.

Happy Shopping, Scarf Lover! (AA)

Translate »