Beragamnya jenis alas kaki yang ada di pasaran, sandal jepit masih tetap menjadi primadona untuk Anda yang suka tampil simpel. Meski terlihat simpel, namun model-model sandal jepit sudah banyak melakukan inovasi agar tetap terlihat gaya saat dikenakan.
Salah satunya adalah brand sandal asal Malaysia, Fipper yang selalu terus menghadirkan inovasi sandal-sandal terbaik yang nyaman dan juga modis.
“Sandal Fipper dapat mendukung gaya tiap orang dengan berbagai pilihan warna dan model yang membuat tiap orang yang memakainya lebih outstanding. Selain kenyamanan, kami percaya bahwa produk yang kami hasilkan perlu memperhatikan lingkungan. Oleh karena itu, sandal Fipper sangat ramah lingkungan karena bersifat biodegradable,” ujar Direktur Fipper, William Budi.
Untuk Scarf Lover yang tengah berencana untuk membeli sandal, tentu ada beberapa hal yang harus diperhatikan, diantaranya sebagai berikut.
- Masalah pada otot kaki
Pemilihan alas kaki yang terlalu tipis dan keras akan membuat otot-otot betis jadi memanjang, sehingga akan menambah stres pada urat tulang serta akhirnya akan menimbulkan rasa nyeri. Namun dengan Fipper, Anda tak perlu risau lagi. Karena sandalnya yang terbuat dari 100% bahan karet asli sehingga nyaman digunakan.
- Menimbulkan bakteri dan jamur pada kaki
Pemilihan bahan yang kurang tepat akan membuat sandal bisa dengan mudah terkontaminasi dengan lingkungan sekitar. Sandal Fipper dikenal karena memilih bahan yang bersifat antibakteri sehingga bisa cuci agar selalu terlihat seperti baru setiap hari.
- Kerusakan lingkungan
Bahan sandal tertentu ternyata dapat memberikan efek yang buruk terhadap lingkungan. Itulah mengapa sangat penting untuk memilih brand sandal yang tepat, terutama dalam menjaga lingkungan.
Nah, dengan menggunakan sandal Fipper, tentunya Anda tak perlu khawatir lagi, selain modelnya yang up to date, tentunya juga bisa sekaligus merawat kesehatan serta lingkungan. Bicara soal range harga, tentunya sangat terjangkau, dari mulai Rp 80.000 – Rp 300.000.
(AA)