STOP! Tidur Setelah Sahur, Akan Berdampak Bahaya Kesehatan

Selama Ramadan sebagian orang mengalami jadwal tidur yang  terganggu akibat harus bangun lebih awal untuk menjalani makan sahur. Makan sahur ini dimaksudkan untuk membantu kekuatan fisik selama kurang lebih 14 jam saat menjalankan puasa.

Rasa ngantuk yang tidak tertahankan membuat sebagian orang memilih untuk tidur kembali setelah sahur dan solat subuh sebelum melanjutkan aktifitas lain.

Scarf tahu gak sih? apabila melakukan hal tersebut, dapat berdampak pada kesehatan Anda, lho. Mengutip dari berbagai sumber, berikut dampaknya.

1. GERD

Salah satu resiko kesehatan bila Anda langsung tidur setelah sahur ialah, terkena Gastroesophageal Reflux Disease (GERD). GERD ini merupakan penyakit pencernaan yang disebabkan akibat makan langsung tidur. Gejalanya seperti, mual dan tenggorokan terasa panas. 

2. Asam lambung meningkat

Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels

Masih berkaitan dengan penyakit Gastroesophageal Reflux Disease (GERD). Tidur setelah makan membuat makanan yang harusnya di cerna pada lambung jadi terhambat. Dengan terhambat, asam lambung jadi berproduksi lebih banyak kemudian naik ke kerongkongan lalu mual. Asam lambung yang naik ke kerongkongan akan menyebabkan luka, pendarahan bahkan kanker kerongkongan.

Baca juga  Rangkaian Skincare yang Tepat Untuk Atasi Kulit Kusam

Untuk itu, jangan langsung tidur setelah makan ya Scarf Lover. Agar makanan yang dikonsumsi ini masuk ke tenggorokan dan di olah di kerongkongan dulu. Kemudiian ketika masuk ke lambung sudah bertekstur cair. 

Kalau proses ini tidak terjadi dengan baik atau Anda langsung rebahan setelah makan, dinding lambung akan terluka dan memicu asam lambung.

3. Membuat perut buncit sehingga berat badan bertambah

Foto oleh Andres Ayrton dari Pexels

Wow, ternyata faktor lain yang bikin perut buncit selain makan banyak ialah tidur setelah sahur lho, Scarf Lover.  Kenapa bisa terjadi ? karena, kalori yang masuk ini lebih banyak dari yang dibakar. Ditambah ketika puasa aktivitas fisik jadi lebih pasif. Hal ini lah yang kemudian menimbun lemak dalam tubuh karena tidak ada pembakaran kalori.

Baca juga  Anda Seorang Pekerja Keras? Berikut Tips Menghindari Kelelahan Saat Bekerja!

Faktor lain yaitu grelin si “hormon lapar”. Saat tidur, tubuh memproduksi lebih banyak grelin. Hal ini akan dirasakan Anda setelah bangun dari tidur. Akibatnya, selama puasa Anda jadi tersiksa nahan lapar. Kemudian ketika buka puasa ingin makan semuanya. Kalau sudah begini, jangan salah kalau berat badan jadi naik ya, Scarf Lover.

Setelah mngetahui dampak kesehatan yang berbahaya akibat tidur setelah sahur, Anda disarankan untuk tidur 2-3 jam setelah sahur agar tidak berdampak pada kesehatan Anda nantinya. 

Anda bisa menunggu waktu tidur tersebut dengan mengisinya sambil berzikir, ngaji atau ibadah lain. Karena pada bulan ini umat muslim dianjurkan untuk memperbannyak nilai ibadah.

Bila sudah tidak tahan menahan rasa ngantuk untuk menunggu 2-3 jam, Anda dianjurkan untuk tidur dengan posisi setengah duduk.

(TS)

Translate »