Sering Mendengkur Ketika Tidur? Ini Penyebabnya

Mendengkur merupakan kondisi di mana Anda mengeluarkan suara ketika tidur. Biasanya, mendengkur dikaitkan dengan lelahnya tubuh karena telah beraktivitas seharian. Apakah Anda juga demikian, Scarf Lover?

Ternyata mendengkur merupakan dampak dari penyempitan saluran pernapasan. Namun, apakah Anda tahu apa saja penyebab mendengkur dan resiko penyakit yang bisa dialami dari mendengkur yang berlebihan? Mengutip alaskasleep.com, berikut adalah penjelasannya.

1. Usia

Semakin Anda beranjak dewasa, tubuh Anda disadari atau tidak akan kehilangan kekencangan otot, oleh karena itu dibutuhkan lebih banyak upaya untuk menjaga bentuk tubuh Anda. Proses mendengkur juga menyebabkan otot tenggorokan dan lidah menjadi rileks dan jatuh kembali ke saluran udara Anda dan terjadi penghalang yang menyebabkan mendengkur.

2. Bobot berat badan

Bobot berat badan Anda juga berperan besar dalam menentukan apakah Anda mendengkur atau tidak. Jika Anda kelebihan berat badan, besar kemungkinannya memiliki jaringan lemak berlebih yang menumpuk di tenggorokan serta tonus otot yang buruk sehingga berdampak pada pembatasan otot tenggorokan.

Baca juga  4 Manfaat Tea Tree Oil Selain untuk Jerawat

3. Postur tidur.

Ternyata postur tidur juga dapat menyebabkan orang jadi mendengkur. Tidur dengan posisi terlentang akan lebih memungkinkan Anda untuk mendengkur. Posisi tidur miring diketahui dapat menghindari Anda untuk mendengkur.

image: alaskasleep.com

Risiko Mendengkur Bagi Kesehatan 

1. Hati atau Jantung mudah tegang

Jika kondisi mendengkur Anda terlalu sering, lama kelamaan bisa menyebabkan tekanan darah tinggi, dan berujung pada risiko serangan jantung dan stroke.

2. Aritmia

Orang yang mendengkur memiliki resiko lebih tinggi mengalami aritmia jantung, yang paling sering adalah fibrilasi atrium. Fibrilasi atrium merupakan fluktuasi ritme alami jantung di mana jantung bisa berdetak terlalu cepat, terlalu lambat, atau tidak teratur.

Baca juga  Sehat Dengan Teh Oolong

3. GERD (Gastroesophageal Reflux Disease)

Penyakit pencernaan kronis di mana asam lambung kembali ke kerongkongan. Hal tersebut bisa saja terjadi karena kondisi tenggorokan orang yang mendengkur tidak teratur, maka udara yang masuk tertutup dan keluar dari paru-paru, perubahan tekanan tersebut dapat menyebabkan asam lambung kembali ke kerongkongan selama tidur.

4. Kadar oksigen rendah dalam darah

Napas yang tdak teratur saat mendengkur dapat mengakibatkan tubuh tidak mendapatkan tingkat oksigen dalam aliran darah yang dibutuhkannya. Hal ini dapat menyebabkan penyempitan pembuluh darah di paru-paru, dan akan berdampak serius bila tidak ditangani dengan benar

5. Sering bangun dari tidur

Mendengkur membuat pernapasan kerap kali terganggu, disadari atau tidak maka Anda sering terbangun dari tidur karena tubuh Anda dikejutkan karena kekurangan oksigen.

(AR)

Translate »