Sederet Serial Original Indonesia akan Tayang Eksklusif di Disney + Hotstar

Sederet bintang Indonesia hadir di Singapura pada 30 November 2022 lalu. Kehadiran mereka bertujuan untuk mengumumkan enam serial original Indonesia yang akan tayang eksklusif di Disney+ Hotstar.  Diumumkan bersamaan dengan jajaran judul global lainnya yang telah dinanti dan konten-konten dari negara-negara lain di seluruh kawasan Asia Pasifik, serial Indonesia yang diumumkan adalah: “Hubungi Agen Gue!” dan “Wedding Agreement The Series Season 2”, sebagai konten baru yang menambah jajaran judul lainnya yang telah diumumkan sebelumnya seperti “Tira”, “Teluh Darah”, “Jurnal Risa”, dan “Mendua”.

Image: Disney + HotStar

Diselenggarakan di lokasi ikonik di Singapura, Marina Bay Sands, Disney Content Showcase tahun ini mencakup beberapa presentasi tentang produksi teatrikal Disney terbaru dari studio utamanya. Selain itu, judul-judul APAC Originals untuk layanan streaming juga diumumkan di acara ini. Menampilkan bintang tamu yang terdiri dari nama-nama besar di industri hiburan Indonesia, seperti produser dan penulis pemenang penghargaan Mira Lesmana untuk “Hubungi Agen Gue!”, penulis Risa Saraswati untuk “Jurnal Risa”, dan para selebriti seperti Chelsea Islan untuk “Tira”, Deva Mahenra untuk “Teluh Darah”, Adinia Wirasti untuk “Mendua”, dan Refal Hady untuk “Wedding Agreement The Series Season 2”.

Image: Disney + HotStar

Vineet Puri, Vice President dan General Manager, The Walt Disney Company Indonesia mengatakan “Kami sangat bersemangat untuk menampilkan koleksi cerita-cerita Indonesia berkualitas yang dapat bersanding dengan judul-judul global besar lainnya di Disney Content Showcase di Singapura,” ujarnya.

Baca juga  Rayakan Rilisnya Serial “The Falcon and The Winter Soldier”, Duo Seniman Tanah Air Buat Karya Ini

“Melalui kolaborasi kami dengan para kreator-kreator berbakat di Indonesia, kami akan terus menghadirkan kisah-kisah berkualitas yang akan disukai oleh penonton di Indonesia, serta berkontribusi untuk komunitas kreatif yang sangat dinamis di negara ini,” lanjutnya.

Translate »