Di era modern ini, label modest fashion semakin marak di pasar global. Namun, sebelum membeli pastikan Anda harus pintar dalam memadupadankan gaya busana Anda.
Agar tampilan Anda tetap stylish perlu memahami kunci dari busana kategori modest fashion, antara lain:
- Hindari berpakaian ketat dan busana garis leher rendah. Selain itu, bahan pakaian tidak boleh tipis atau tembus pandang. Kemudian pilihlah pakaian yang menutupi dada Anda. Cobalah pilih busana gaun/rok maxi, celana palazzo, kimono/kardigan panjang.
- Berani tampil dengan busana outfit layering.
- Pilihlah pakaian dengan bahan senyaman mungkin. Pastikan lembut, mudah menyerap keringat dan terbuat dari bahan yang aman bagi kulit manusia.
- Pemakaian aksesoris yang wajar. Pilihlah salah satu dari perhiasan. Misalnya karena busana Anda terlalu banyak motif, disarankan hanya memakai cincin atau gelang. Atau bisa cukup dengan jam tangan dan aksen dompet sederhana agar tetap tampil modis.
- Jelajahi pola dan tekstur. Pilihlah motif geometris, garis-garis, kotak-kotak, polkadot, dan bunga. Mungkin Anda bisa mencoba bermain dengan tekstur jaket kerah berlekuk yang mencerminkan estetika artistik dan vintage yang populer saat ini.
- Carilah gaya dalam zona nyaman Anda. Jika Anda pecinta warna monokrom, cobalah beri sentuhan aksesoris yang menonjol agar tidak tampak monoton.
- Jangan takut bermain dengan warna. Warna adalah salah satu elemen yang dapat Anda mainkan. Misalnya, abaya green forest, blus hijau limau yang trendi atau atasan lengan panjang zaitun dan celana panjang. Anda juga dapat mencoba mengenakan kemeja dan celana berwarna netral. Lalu, mengontraskannya dengan jaket berwarna lebih cerah.
Itu dia beberapa tips tetap stylish dalam dunia modest fashion.