Indonesia Fashion Week (IDFW) 2023 kembali menampilkan karya modest wear terkini dan terbaru khususnya jelang momen Idul Fitri. Pada hari kedua penyelenggaraannya, mengangkat tajuk Tranquil Modesty dan Virtue in Modesty. Beberapa diantara koleksi yang ditampilkan dapat menjadi inspirasi Scarflovers dalam berbusana saat merayakan Idul Fitri.
1. Aqillahbyria
Aqillahbyria menampilkan series bertajuk Bungo Takambang di Nagari Urang dengan palet warna bold dengan etnik printing yang bisa dipakai sehari-hari dan terlihat fashionable. Mengangkat tema yang terinspirasi dari perjuangannya membuat desain hingga dikenal masyarakat. “Saya terinspirasi dari kehidupan perjuangan saya dari bikin desain dan berjuang sampai brand Aqillahbyria dikenal secara nasional dan internasional,” jelas Ria saat Konferensi Pers usai parade busananya.
2. Sharaj Shazel by Indira Ganis Siregar & Shanty Hamid
Provinsi Aceh menjadi inspirasi dalam koleksi Ramadhan kali ini. Motif floral dan etnik dipadukan dengan bahan satin menambah kesan elegan. Bisa jadi inspirasi Scarflovers dalam berlebaran dengan nuansa etnik.
3. Zeta Prive
Salah satu yang menarik adalah Mughal Collection dari Zeta Prive yang terinspirasi dari Kesultanan Islam di Asia Selatan, meilihat ornamen Taj Mahal yang menjadi suatu keindahan untuk diaplikasikan dalam koleksi ini. “Mughal Collection terinspirasi dari Kesultanan Islam di Asia Selatan yang menjadi koleksi untuk menyambut Idul Fitri dengan palet warna earth tone, seperti soft pink, pale mauve, mykoos blue, hingga forest green menggambarkan kegembiraan atas perayaan hari raya kemenangan,” jelas Trisha Chas.
5. Ethica
Merayakan Idul Fitri dengan konsep Metaverse yang dituangkan dalam tema Luminance menampilkan keindahan detil siluet golden futuristic dan permainan warna hologram serta lengan puffy ala fesyen Eropa. Gaun indah nan elegan ini sangat memukau dengan warna soft-nya.
Melihat tren busana muslim lebaran 2023 di Indonesia, Ketua Umum Asosiasi Perancang dan Pengusaha Mode Indonesia Poppy Dharsono menjelaskan bahwa warna yang akan menjadi tren adalah warna alam atau nature yang kaitannya dengan sustainability fesyen. “Dari segi warna, banyak warna alam yang dikeluarkan seperti warna laut. Kita mengarahkan pada sustainable dan eco-printing,” ungkapnya.