Punya Jilbab Bergo? Begini Cara Merawatnya

Kala work from home (WFH), pasti Anda tetap dituntut harus selalu tampil rapih, tak jarang jika tiba-tiba harus melakukan meeting virtual atau harus ke minimarket sebentar.

Tentu Anda membutuhkan outfit yang simpel namun tetap terlihat stylish, salah satunya dengan menggunakan daily dress atau baju model one set dengan motif beragam sehingga memberi kesan yang lebih modis.

Selain itu, tampil simpel tak lengkap rasanya jika tak menggunakan jilbab bergo. Model jilbab satu ini sangat mudah digunakan dan langsung auto siap tampil di rumah.

Baca juga  Inspirasi Fashion Item untuk Padupadankan Jaket Kulit

Brand Adreena by DWU punya banyak sekali motif jilbab bergo dengan kualitas yang mumpuni. Dimulai dari bahannya yang adem dan tentunya mudah menyerap keringat.

image: adreena by dwu – creativethings.id

Terdapat tekstur pada jilbab bergo ini sehingga tak monoton seperti jilbab bergo lainnya.

Untuk si kecil yang juga ingin menggunakan jilbab bergo, boleh juga lho, Scarf Lover. Misalnya dari Amora Gallery ini. Modelnya sederhana dan sangat pas untuk anak Anda yang ingin mencoba menggunakan jilbab sejak dini.

Baca juga  Tips Mengatur Jadwal Kerja dan Sekolah di Rumah
image: amora gallery – creativethings.id

Pemilihan bahannya pun tak main-main, dibuat agar si kecil merasa nyaman saat memakainya seharian. Tersedia ragam pilihan warna dan terdapat juga ukuran untuk dewasa sehingga bisa matching ibu dan anak. Lucu ya!

Perawatan jilbab bergo juga tidak sulit, Anda hanya cukup mencucinya dengan lembut agar tidak merusak tekstur bahan. Kemudian hindari menjemur jilbab di bawah matahari tanpa membaliknya, karena akan membuat warnanya menjadi cepat pudar.

Translate »