Pemindahan Ibu Kota Ke Kalimantan Timur

Pada sidang tahunan MPR, DPR, dan juga DPD, Jokowi menyampaikan pidato yang juga berisikan ibu kota akan pindah ke Kalimantan Timur. Kalimantan Timur merupakan salah satu lokasi potensial pemindahan ibu kota Indonesia nantinya. Wilayah yang sudah disorot adalah Bukit Soeharto yang sudah pernah dikujungi Presiden Jokowi.

Bukit Soeharto yang berlokasi di Kawasan Taman Hutan Raya, Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur menjadi salah satu kandidat ibu kota baru RI, karena memiliki fasilitas dan konektivitas yang bagus. Lokasinya pun dekat Samarinda dan Balikpapan. Kunjungan Jokowi sendiri ke Kalimantan Timur untuk mengecek kelayakan wilayah tersebut sebagai ibu kota baru. Tidak hanya itu, kunjungan Jokowi pun merupakan bentuk keseriusan pemerintah soal wacana pemindahan ibu kota yang telah dirintis sejak era presiden pertama RI, Soekarno.

Baca juga  Bangunan Ikonik di Sungai Nil Dibongkar, Netizen Tuai Kritik Pedas!

Provinsi Kalimantan Timur merupakan provinsi pertama yang dikunjungi Jokowi dalam melakukan peninjauan awal kelayakan calon ibu kota baru tersebuit. Selama menyusuri Bukit Soeharto, Jokowi mendapatkan paparan dari Wakil Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Hadi Mulyadi dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kaltim Zairin Zain. Menurut Jokowi wilayah calon ibu kota ini memiliki sejumlah keunggulan, salah satunya kelengkapan infrastruktur pendukung yang telah tersedia di sekitar kawasan. Sehingga dapat menghemat biaya pembangunan apabila di nantinya ditetapkan sebagai ibu kota baru Republik Indonesia.

Baca juga  Nilai Berbagi Jadi Kunci Kesuksesan Founder Wardah, Nurhayati Subakat

Jokowi juga menegaskan bahwa pemindahan dan penyiapan ibu kota baru tidak hanya berkutat pada kesiapan infrastruktur saja. Menurutnya, banyak aspek lain yang masih harus dikaji oleh pemerintah dan dikonsultasikan dengan sejumlah pihak terkait sebelum mengambil keputusan.

Translate »