Nama merupakan brand kosmetik lokal yang didirikan oleh Luna Maya sejak tahun 2019. Kemudian, pada akhir tahun 2021, NAMA melakukan rebranding dengan nilai yang baru, yaitu Better, Simpler, Selfcare. Di umurnya yang ketiga ini, NAMA menggandeng tiga orang sebagai Brand Ambassador untuk menjadi new faces of #StayReal. Mawar de Jongh, Rebecca Klopper, dan Sintya Marisca, merupakan tiga persona yang dipilih sebagai brand ambassador NAMA mewakilkan tagline #Stayreal.
Selain itu, juga meluncurkan kategori produk baru yaitu NAMA Personal Care yang melengkapi dua kategori sebelumnya, NAMA Makeup dan NAMA Skin, yang tentunya vegan formulated, paraben free, cruelty free sesuai dengan core value NAMA, Clean Beauty.
“NAMA mempunyai konsep clean beauty yang terlihat dari kemasannya. Untuk menghargai setiap individu agar menjadi diri sendiri. NAMA memiliki tiga kategori produk, yaitu makeup, skincare, dan personal care yang menjadi one-stop selfcare solution,” tutur Muhammad Jupaka selaku Chief Operating Officer NAMA.
Luna Maya selaku Founder & CEO NAMA menyampaikan, “Melalui #StayReal, kami berupaya untuk merangkul seluruh individu dari berbagai kalangan masyarakat untuk mencintai diri mereka, menjadi diri mereka yang sesungguhnya, mengetahui potensi diri mereka, mengembangkan potensi tersebut yang berujung bisa menjadi inspirasi bagi sesama,” jelasnya.
NAMA memperkenalkan NAMA Personal Care yang hadir dengan dua produk terbaru, Regenskin Anti-Aging Moisturizer Lotion dan Sunshield Ultra-Light Tone Up Face Protection.
Seluruh produk NAMA dapat ditemukan di online melalui website namabeauty.co, Official Store NAMA di Shopee, Tokopedia, dan Sociolla, serta untuk offline channel bisa ditemukan di Matahari Department Store, Watsons, dan toko-toko kosmetik terdekat. Untuk mencari tahu lebih lanjut mengenai seluruh rangkaian produk NAMA dapat mengunjungi official Instagram NAMA @namabeauty.co.