Muncul Gunung Emas di Kongo, Tanda-tanda Akhir Zaman?

Setiap manusia tidak akan pernah ada yang tahu kapan terjadinya Hari Kiamat. Untuk itu lah, sebagai mausia kita harus selalu berbuat yang terbaik dengan beribadah pada Allah SWT serta menjauhi larangannya.

Beberapa waktu belakangan ini tengah viral kemunculan gunung emas di Kongo, tepatnya di Provinsi Kivu Selatan. Munculnya gunung emas tersebut dikarenakan mengeringnya Sungai Efrat.

Adanya gunung emas tersebut langsung menarik perhatian warga di Kongo. Terlihat pada sebuah video dari akun @AhmadAlgohbary yang memperlihatkan ratusan warga sedang menggali tanah untuk mendapatkan emas tersebut.

Sekilas, munculnya gunung emas ini mungkin tidak terlalu menghebohkan. Namun yang membuatnya viral adalah karena kemunculan tersebut dikaitkan dengan adanya tanda akhir zaman atau kiamat.

Baca juga  Grab Bekerjasama Dengan Pemprov DKI Untuk Meningkatkan Keamanaan Grabwheels

Hal tersebut sesuai dengan Sabda Rasulullah SAW,

“Sudah dekat suatu masa (kiamat) di mana Sungai Efrat akan menjadi surut airnya, lalu tampak perbendaharaan daripada emas, maka barang siapa yang hadir di situ janganlah ia mengambil sesuatu pun daripada harta itu.” (HR Bukhari dan Muslim).

Baca juga  Ini Lho Maksudnya Hadits "Tidur Orang Berpuasa adalah Ibadah"

Warganet langsung ramai perihal viralnya gunung emas tersebut. Namun yang perlu diyakini bahwa Hari Kiamat pasti akan datang, tak ada satu pun manusia yang bisa tahu kapan akhirnya. Manusia hanya perlu berserah diri dan menjadikan fenomena ini sebagai hal-hal yang perlu disadari untuk selalu meningkatkan keimanan kita.

(AA)

Translate »