Setelah satu pekan melakukan rutinitas harian yang membuat penat sebaiknya luangkan waktu saat akhir pekan dengan refreshing. Refreshing sangat diperlukan untuk menghilangkan stress agar tubuh menjadi segar dan pikiran lebih positif.
Refreshing bisa Anda lakukanlah dengan kegiatan apa saja yang disukai, misalnya dengan jalan-jalan. Anda bisa memanjakan mata dengan pesona wisata alam yang memukau di Bogor karena udaranya yang masih sejuk.
Suasana tersebut tentunya sangat cocok dengan anda yang ingin bersantai dan menenangkan pikiran. Tenang Scarflover, tak perlu bingung mencari tempatnya dimana. Berikut rekomendasi wisata alam di Bogor.
1. Curug Leuwilieuk
Wisata alam yang wajib dikunjungi untuk refreshing karena pesona keindahan curug ini terletak pada airnya yang menyerupai Green Canyon Pangandaran. Curug Leuwilieuk selalu ramami dikunjungi oleh wisatawan untuk bermain air atau sekadar hunting foto. Curug Leuwi Lieuk berada di Jalan Gunungwangun, Kampung Cibeureum, Desa Cibadak, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
2. Bukit Alesano
Tempat wisata yang terletak di Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat ini menawarkan pemandangan yang sangat memanjakan mata. Tempat wisata ini buka 24 jam lho, Scarflover. Saat siang hari anda bisa melihat pemandangan Gunung Gede Panrango. Sementara saat malam hari, Bukit Alesano menawarkan keindahan Kota Bogor dari ketinggian.
3. Danau Lido
Duduk-duduk dipinggir danau sambil menikmati sejuknya alam sekitar pastinya menenangkan kan? Danau Lido yang terletak di Jln. Raya Sukabumi Bogor ini menawarkan suasana sejuk khas pegunungan yang langsung terasa ketika sampai di tempat wisata satu ini. Danau Lindo juga menyediakan beberapa wahana, seperti sepeda air, perahu tradisional hingga speedboat yang bisa disewa. Wisata alam di Bogor satu ini sangat ramai di kunjungi pengunjung saat hari libur tiba.
4. Gunung Pancar
Tempat wisata ini menawarkan beragam spot foto instagramable dan fasilitas pendukung lainnya untuk mengisi akhir pekan. Harga tiket masuk ke Gunung Pancar cukup murah dengan tambahan biaya lainnya jika ingin menyewa tenda dan glamping. Wisata Alam Gunung Pancar ini berada di daerah Sentul, Bogor, tepatnya di Desa Karang Tengah, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat.
5. Ranggon Hills
Merupakan tempat wisata yang menawarkan konsep spot foto kekinian pada ketinggian berlatar pemandangan alam. Ada banyak spot foto unik dan menarik, seperti balon udara, sepeda gantung dan masih banyak lagi. Ranggon Hills ini berada di Kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak yang buka setiap hari mulai pukul delapan pagi sampai lima sore.
Nah, itulah rekomendasi beberapa tempat wisata alam yang bisa memanjakan mata di daerah Bogor. Jika tertarik untuk mengunjunginya jangan lupa untuk tetap terapkan protokol kesehatan ya, Scarflover.
(PR)