Kemeriahan Malam Puncak Muslimah Creative Day 2024, Ditutup dengan Inspiring Muslimah Awards

Muslimah Creative Day 2023, event tahunan yang diadakan Scarf Media telah berlangsung secara meriah pada 6-8 September 2024 di City Hall, Pondok Indah Mall 3.

Meriahnya acara tersebut ditutup dengan malam puncak penganugerahan yang dipersembahkan untuk para muslimah kreatif dan inspiratif. Persembahan anugerah tersebut bertajuk Inspiring Muslimah Awards by Scarf Media yang terdiri dari 13 kategori. Masing-masing kategori mewakili ekosistem halal, seperti kecantikan, fesyen, kuliner, ekonomi, teknologi, seni, lingkungan, parenting, edukasi, olahraga, kesehatan, sosial, hingga budaya.

Baca juga  Kasus Covid-19 Meningkat, Jokowi Percepat Program Vaksinasi Booster

”Inspiring Muslimah Awards sengaja dibuat oleh Scarf Media sebagai pemicu agar lebih banyak muslimah di luar sana yang memiliki dampak positif bagi kehidupan masyarakat di masa yang akan datang,” jelas Temi Sumarlin selaku Founder dan CEO dari Scarf Media.

Selanjutnya, “Pada malam puncak Inspiring Muslimah Award 2024 sebagai penutup kegiatan Muslimah Creative Day 2024 semoga kedepannya tetap sukses menjadi salah satu platform yang baik bagi pengusaha muslimah di Indonesia,” jelas Nur Asia Uno selaku Ketua dan Pendiri Yayasan Abang Mpok Sahabat Anak.

Baca juga  Siap-Siap, Aturan Mudik Lengkap Sudah Keluar, Mulai Berlaku 2 April! (Bagian 1)

Kategori pemenang yang terpilih berdasarkan votting dari readers dan followers Scarf Media. Dari 13 kategori tersebut ada yang aktif dalam platform digital maupun secara kegiatan secara langsung.

Translate »