
Kate Middleton Bagikan Trik School From Home Favoritnya
Sama seperti semua orang tua di seluruh dunia, The Duchess of Cambridge, Kate Middleton, sekali lagi kembali ke tugasnya untuk membimbing anak-anaknya yang sudah bersekolah, yaitu Pangeran George dan Putri Charlotte untuk melaksanakan sekolah dari rumah (school from home) karena kondisi Inggris yang masih berada dalam masa lockdown ketat.
Demi membuat anak-anaknya belajar dengan cara menyenangkan, Kate memiliki beberapa trik menarik yang dapat membantu anak-anak menjadi lebih bersemangat untuk belajar dari rumah, dan rahasianya adalah pendekatan langsung.
Dikutip dari mummypages.ie, menurut pakar kerajaan Katie Nicholl, yang menulis buku “Kate: The Future Queen”, Kate memiliki ketertarikan mendalam pada bagaimana pembelajaran di luar ruangan dapat bermanfaat bagi anak-anaknya, setelah bertemu dengan anak-anak lain yang belajar di luar, dan melihat hasilnya secara langsung.

“Kate menyadari waktu dari penggunaan layar laptop/PC dan mencoba membatasi anak-anak agar tidak terlalu sering terpapar. Saat anak-anak istirahat, Ia mengajak mereka keluar, baik hujan maupun cerah. Kate ingin mereka mendapatkan udara segar dan berada di alam bebas. Ia suka memetik sayuran bersama anak-anaknya di kebun. Jika mereka belajar tentang sungai atau laut, Kate dan William mencoba mempraktekannya langsung ke dalam perjalanan mereka,” ujar Nicholl.

“Charlotte adalah penggemar berat laba-laba, Ia suka melihat dan mempelajarinya. Jadi, mereka dapat pergi berburu laba-laba sehingga Charlotte bisa melihatnya dari dekat dan kemudian melepaskannya,” tambah Nicholl.
Ketika datang ke kelas seni anak-anak, Kate adalah yang sering memimpin, seperti yang dikatakan Nicholl, “Kate juga seorang pelukis hebat dan menyukai seni. Ia lebih kreatif dari William dan suka melukis dengan anak-anak. Ia tidak takut anak-anak mengacaukannya.”

Namun, jika berbicara tentang pendekatan pembelajaran langsung di rumah, Kate dan William mengaku memang tidak sehebat dari sekolah Thomas’s Battersea, sekolah bergengsi yang ditempati saat ini oleh Pangeran George dan Putri Charlotte.
Wah, menarik sekali ya, Scarf Lover, ide dari Kate Middleton ini. Semoga Anda juga terinspirasi, ya! (AR)