Inilah! Keutamaan Berdoa yang Perlu Di Perhatikan

Allah pasti akan mengambulkan setiap doa hambanya sepanjang waktu dari siang sampai malam atau dari malam sampai siang. Namun doa seperti apa yang akan dikabulkan Allah Subhanahu wata’ala?

Doa tidak hanya melakukan aktivitas menggerakkan lisan saja, sementara semangat lalai. Doa yang benar-benar diucapkan dengan lisan dan disertai dengan hadirnya hati ketika berdoa. Oleh karena itu, Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.

Image : Freepik

Di dalam kitab Lubbabul Hadis bab ke sembilan belas, imam As-Suyuthi (w. 911) hadis tentang fadhilah atau keutamaan doa yang perlu kita perhatikan sebagaimana berikut. Melansir dari Umma, inilah beberapa arti dalam hadis Al-Qur’an.

Baca juga  4 Doa Minta Kekuatan Iman kepada Allah

 

Hadis pertama:

وَقَالَ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: {إنَّ الله تَعَالَى يُحِبُّ الْمُلِحِّيْنَ فِى الدُّعَاءِ}.

Nabi saw. bersabda, “Sungguh Allah ta’ala itu menyukai orang-orang yang melanggengkan (selalu tetap) di dalam berdoa.” Hadis ini dhaif diriwayatkan oleh imam Al-Hakiim, imam Ibnu Adi, dan imam Al-Baihaqi dari sayyidah Aisyah r.a. Imam An-Nawawi menjelaskan bahwa maksud tetap dalam berdoa adalah ia selalu konsisten berdoa kepada Allah swt. Dengan ikhlas dan niat yang benar.

 

Hadis Kedua:

وَقَالَ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: {لَيْسَ شَيْءٌ أَكْرَمَ عَلَى اللهِ تَعَالَى مِنَ الدُّعَاءِ}.

Baca juga  Amalan Saat Turun Hujan Yang Perlu Diterapkan

Nabi saw. bersabda, “Tidak ada sesuatu pun yang lebih mulia di sisi Allah ta’ala dari pada doa.” Hadis ini diriwayatkan oleh imam Ahmad, imam Al-Bukhari, imam At-Tirmidzi, imam An-Nasa’i dari sahabat Abu Hurairah r.a. dengan sanad-sanad yang shahih.

 

Hadis Ketiga:

وَقَالَ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: {يَقُوْلُ اللهُ تَعَالَى يَا عَبْدِي أنَا عِنْدَ ظَنِّكَ وَأَنَا مَعَكَ إذَا دَعَوْتَنِيْ}.

Nabi saw. bersabda, “Allah ta’ala berfirman, “Wahai hamba-Ku, Aku menurut persangkaanmu dan Aku bersamamu jika engkau berdoa kepada-Ku.”

 

(DT)

Translate »