Selasa, 1 Desember 2020 Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan dirinya positif Covid-19. Meski demikian, dia memutuskan untuk tetap bekerja memimpin rapat secara virtual. Tak lupa ia juga melakukan isolasi mandiri.
Mengutip laman PPID, dirinya dinyatakan positif setelah melakukan tes usap PCR yang dilakukan di Balai Kota DKI Jakarta pada 30 November 2020 yang lalu. Hasil tersebut muncul pada Selasa, 1 Desember 2020 dini hari.
Pada Rabu sebelumnya, Anies Baswedan tengah megikuti tes rutin namun hasilnya negatif. Saat Wakul Gubernur Ariza diketahui positif, Anies juga langsung melakukan kembali tes dan mendapatkan hasil negatif.
Saat ini Anies tengah menjalani kegiatan isolasi mandiri dengan pengawasan dokter. Selain itu, untuk keluarga, staf yang kerap berkontak erat juga telah dilakukan tes PCR.
“Setelah berkonsultasi dan sesuai dengan arahan dokter, saya akan menjalani isolasi mandiri dan mengikuti prosedur pengobatan yang ditetapkan tim medis. Isolasi mandiri akan saya lakukan di tempat yang terpisah dengan keluarga dan akan saya tinggali sendiri. Sementara keluarga akan tetap di kediaman pribadi,” ujarnya.
Dirinya berharap untuk orang-orang yang dirasa telah berkontak dengan dirinya bisa langsung melakukan Langkah-langkah pencegahan dengan melakukan tes PCR dan juga isolasi mandiri di rumah.
“Bagi siapapun yang pernah bertemu saya dalam beberapa hari terakhir, bisa kontak ke puskesmas terdekat untuk menjalani swab test. Tentu tim tracing dari Dinkes juga akan mendata dan menghubungi kontak erat saya. Seluruh prosedur terkait akan dijalankan,” tambahnya.
Dirinya mengingatkan masyarakat untuk selalu menaati protokol kesehatan dengan melakukan 3M (Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak). Tak lupa Anies juga meminta doa kepada seluruh masyarakat agar dirinya bisa segera sembuh.
“Mohon doanya agar bisa segera kembali sembuh dan Semoga Allah SWT melindungi kita semua dan merahmati kota Jakarta,” tuturnya.
(AA)