Deretan koleksi brand lokal di akhir tahun 2024 menghadirkan berbagai pilihan menarik yang menggabungkan kreativitas dan tren terkini. Beberapa brand lokal telah merilis koleksi terbaru mereka yang menggambarkan tema dan konsep unik untuk menyambut akhir tahun. Berikut adalah beberapa koleksi yang mencuri perhatian.
5 Koleksi Brand Lokal di Akhir Tahun 2024
Cotton in Lace
Mengusung tema ketangguhan dalam kehalusan, koleksi Cotton in Lace bertajuk Quite Resilience berhasil dipamerkan di Spotlight 2024 pada Minggu, (15/12/24) menghadirkan pakaian dengan tekstur ringan dan detail renda. Menonjolkan modernitas, versatile, seamless dan desain tekstil. seperti atasan, rok, dan gaun, yang menggabungkan tekstur lembut dengan kerajinan yang mendetail. Koleksi ini dirancang untuk menonjolkan keindahan yang sederhana namun penuh makna, ideal untuk tampilan kasual maupun semi-formal.
Et Cetera
Brand lokal, et cetera menawarkan sentuhan elegan dengan desain yang memadukan keanggunan klasik dan detail modern. Konsep mix and match yang fleksibel, menjadikannya pilihan ideal untuk berbagai acara festive untuk akhir tahun. Dengan fokus pada bahan berkualitas tinggi dan palet warna lembut, Charmed Moments cocok untuk menciptakan momen spesial yang penuh pesona.
De Irma
Terinspirasi oleh kekayaan budaya lokal, De Irma rilis koleksi Cultural Energy menghadirkan desain dengan motif etnik yang dikemas dalam gaya modern. Bahan yang dipakai mengusung konsep upcycle dalam bentuk celana jeans, jaket jeans, perca, dan beberapa baju yg sudah tidak terpakai. Barang tersebut kita mix dengan Tenun Kubang Sumatera Barat dibuat menjadi koleksi fashion dengan taste global bergaya urban dan dengan style edgy. Koleksi ini menunjukkan semangat eksplorasi budaya dengan warna-warna yang energik dan potongan pakaian yang berkarakter.
Chikigo
Brand ini tetap setia pada gaya urban yang kasual namun stylish. Koleksi terbaru Chikigo ali ini, Chikigo membawakan tema “Mother’s love is always a blessings”, yang terinspirasi dari mendiang ibunda (Marissa Haque) yg berpulang secara mendadak kemarin. Tetap dengan slightly pesan “Free Palestine” mengingak ibunda pun seorang yang konsisten bersuara buat Palestina. Di koleksi kali ini Chikigo juga akan merilis scarf terbarunya “Dala Scarf” bermotif kuda kayu khas Swedia, yang dikombinasikan dengan batik kawung dan parang, yg hadir dengan berbagai warna.
Jenna & Kaia
Koleksi Jenna & Kaia menghadirkan koleksi terbarunya, Dimitria. Menampilkan gaya feminin yang anggun dengan sentuhan modern. Brand ini menawarkan berbagai pilihan pakaian yang cocok untuk acara formal hingga kasual, dengan perhatian pada detail dan bahan yang nyaman.
Setiap brand lokal ini menghadirkan ciri khas masing-masing, memberikan banyak pilihan bagi pecinta fashion untuk mengekspresikan diri mereka. Koleksi akhir tahun ini menjadi bukti bagaimana industri fashion lokal terus berkembang dengan inovasi dan kreativitas yang membanggakan.