Cari Cardigan Rajut? Ini 5 Rekomendasi Tokonya!

Cardigan menjadi salah satu tren fashion yang tak pernah lekang oleh waktu. Dari tahun ke tahun, tampilan-nya selalu mengalami perkembangan. Mulai dari model yang bisa dikenakan secara kasual, semi-formal, maupun formal.

Di tahun ini, cardigan rajut menjadi salah satu fashion item yang sedang digilai oleh para fashion enthusiast. Dengan modelnya yang simple dan pilihan warnanya yang sangat beragam membuat cardigan dengan model rajut menjadi option untuk berpakaian sehari-hari. 

Dengan meningkatnya permintaan terhadap cardigan ini, banyak sekali brand yang mengeluarkan series khusus baju ini. Berikut beberapa rekomendasi toko pilihan untuk melengkapi koleksi cardigan rajut di lemari Anda.

Baca juga  Ketahui, Ini Cara Cerdas Mengukur Ukuran Celana

 

Classyouterwear

image: instagram.com/classyouterwear/

Untuk Scarflover yang ingin mencari cardigan dengan bahan premium cotton, toko ini cocok banget untuk dikunjungi. Menawarkan berbagai pilihan model cardigan dengan berbagai jenis warna. Bisa untuk gonta-ganti cardigan dengan warna yang berani ataupun dengan warna yang lebih soft.

 

Favetivity

image: instagram.com/favetivity/

Untuk yang gak mau bingung dengan berbagai macam pilihan, Favetivity menjadi toko yang tepat. Hadir dengan pilihan yang tidak terlalu bergam, membuat toko ini menjadi go-to-shopping untuk Anda yang sudah memantapkan hari untuk membeli cardigan dengan model lengan panjang.

Baca juga  4 Ide Mix and Match Sweater untuk Hijabers Ini Simpel dan Modis!

 

Bayleaf.id

image: instagram.com/bayleaf.id/

Walaupun menjual berbagai jenis baju dan celana, cardigan rajut dari Bayleaf.id juga gak kalah bagus loh. Dengan kualitas bahan yang tebal dan premium, bepergian akan terasa makin nyaman dan tentunya tetap fashionable!

 

Noir Sur Blanc

image: instagram.com/noirsurblancstore/

Salah satu brand yang hanya berfokus pada pakaian knitwear atau baju rajut. Walaupun dibandrol dengan harga yang cukup tinggi, cardigan dari Noir Sur Blanc tidak perlu diragukan lagi. Nyaman dan juga hangat.

 

Itu dia beberapa rekomendasinya, bagaimana Scarflover, udah siap untuk belanja belum?

(MH)

Translate »