Jerawat pasti sering ditemui pada wajah, namun ternyata jerawat juga bisa muncul di punggung maupun kulit kepala loh, Scarflover. Jerawat di kulit kepala, atau folikulitis kulit kepala, paling sering terjadi di sepanjang garis rambut Anda. Kondisi ini dapat menyebabkan jerawat kecil dan gatal. Terkadang jerawat ini juga menjadi perih dan berkerak.
Jerawat kulit kepala yang parah dapat mengembangkan kerak yang menghitam dan meninggalkan bekas luka permanen. Jerawat terus-menerus bisa menyebabkan rambut rontok, bercak botak, atau sakit parah.
Apa penyebab munculnya jerawat di kulit kepala Anda?
Jerawat terjadi ketika pori-pori atau folikel rambut tersumbat. Hal ini dapat terjadi ketika sel-sel kulit mati, sebum, dan bakteri masuk ke dalam pori-pori. Sel-sel tidak bisa keluar dari pori-pori yang menyebabkan jerawat.
Penumpukan produk dari sampo atau produk rambut lainnya, seperti gel atau hairspray, tidak mencuci rambut cukup sering untuk membersihkan kulit kepala, dan menunggu terlalu lama untuk mencuci rambut setelah berolahraga, dapat menyebabkan munculnya jerawat di kulit kepala Anda.
Bagaimana cara mengobati jerawat di kulit kepala?
Kunci untuk mengobati jerawat kulit kepala adalah mencegah pori-pori Anda tersumbat dengan menjaga kebersihan kulit kepala. Anda bisa menggunakan produk sampo atau kondisioner yang mengandung asam salisilat, asam glikolat, tea tree, dan jojoba oil apabila Anda memiliki jerawat di kulit kepala Anda. Bahan-bahan tersebut berfungsi untuk mengeksfoliasi, mengurangi, serta menghilangkan jerawat yang ada.
Berapa lama jerawat akan sembuh?
Perawatan jerawat biasanya memakan waktu hingga empat sampai delapan minggu untuk mulai bekerja. Apabila ada area yang selalu menjadi tempat munculnya jerawat, mungkin Anda juga harus terus merawat area tersebut untuk menghindari kekambuhan. Dermatologis merekomendasikan untuk menggunakan sampo dan kondisioner yang ringan agar kulit tidak iritasi.
(HV)