Cara Memperbaiki Barrier Kulit

Barrier kulit adalah lapisan kulit terluar kita yang berperan untuk melindungi kulit kita dari berbagai macam penyebab kerusakan, seperti sinar UVA dan UVB, debu, polusi, dan lain-lain. Dengan fungsi seperti itu, maka barrier kulit wajib dijaga agar tidak rusak.

Jika barrier kulit rusak, maka segala macam faktor dari luar akan dengan mudah masuk ke dalam kulit yang menyebabkan berbagai macam masalah seperti kemerahan, jerawat, kulit terbakar, dan sebagainya.

Kalau sudah rusak, bagaimana sih cara memperbaikinya? Merangkum skincity.co.uk, berikut cara mudah untuk memperbaiki barrier kulit yang rusak.

Baca juga  Tak Hanya Untuk Diet, Chia Seed Dapat Menjaga Kesehatan Kulit, Wajib Dicoba!

1. Stop Pakai Produk yang Terlalu Kuat

Saat sedang memperbaiki barrier kulit, penting untuk tidak memakai skincare yang terlalu kuat. Jika skincare yang digunakan terlalu kuat, hal tersebut dapat menyentuh kulit Anda yang sudah rusak dengan agresif. Dan hal tersebut akan memperparah keadaan kulit wajah Anda.

2. Gunakan Produk yang Gentle

image: freepik

Karena barrier kulit bekerja sama dengan bakteri alami untuk melindungi kulit kita, maka penting unuk menggunakan produk-produk yang lebih gentle dan lembut untuk kulit agar tidak merusak bakteri alami tersebut.

Baca juga  Inspirasi Padupadan Outfit ala Cut Meyriska, Simpel dan Menawan!

3. Tetap Hidrasi

Untuk tetap membuat barrier kulit sehat, sangat penting untuk terus merawat kulit dengan menggunakan produk yang menghidrasi kulit. Gunakan produk-produk yang dapat menghidrasi kulit seperti salah satunya mengandung bahan niacinamide atau antioksidan.

4. Selalu Gunakan Sunscreen

image: freepik

Setelah melakukan semua cara di atas, penting untuk mengunci dan melindungi kulit dari  faktor eksternal dengan menggunakan sunscreen. Anda dapat memilih sunscreen yang mengandung SPF sesuai dengan kebutuhan harian Anda.

(AN)

Translate »