Cantik nan Mewah, Simak Studio Baru dari Rachel Vennya

Bagi Anda para penggiat sosial media, pasti sudah tidak asing lagi dengan Rachel Vennya. Rachel dikenal sebagai seorang influencer yang memiliki banyak sekali pengikut di laman Instagramnya, @rachelvennya.

Dikenal karena selalu banjir endorsement, baru-baru ini Rachel Vennya memutuskan untuk membuat sebuah studio di rumahnya agar kegiatan promo endorse kualitasnya semakin baik dengan menggandeng Home Organizing, yakni Ola Harika dan Ria Sirdjono.

image: youtube rachel & niko

“Jadi ini ruangannya Rachel yang kosong. Dengan ruangan yang sekecil ini kita bikin supaya Rachel bisa menggunakannya dari segala sisi” ujar Ola yang dikutip di laman Youtube Rachel & Niko.

Baca juga  Destinasi Wisata Wajib Saat Anda Di Perth

Terlihat pada ruangan tersebut ada sebuah meja dengan ukuran sedang dengan model transparan yang bisa dimanfaatkan untuk menempatkan barang-barang atau bisa juga memanfaatkannya menjadi sebuah media jika ingin melakukan review sesuatu.

image: youtube rachel & niko

Segala macam detail sangat dipikirkan untuk studio tersebut agar Rachel bisa memanfaatkannya dari segi apapun. Mengingat dirinya sering me-review produk tentu akan sering membutuhkan suasana yang baru agar tidak terlihat membosankan.

Baca juga  Jangan Dibuang! Kulit Pisang Ternyata Punya Banyak Manfaat
image: youtube rachel & niko

Scarf Lover, mari intip lebih jauh suasana studio baru Rachel Venya yang cantik nan mewah!

1. Di setiap sisi diisi dengan hiasan-hiasan ataupun furniture pendukung agar menciptakan background yang berbeda.

image: youtube rachel & niko

2. Sedang hobi mengoleksi kristal, tak lupa juga Rachel memajang kristal-kristal tersebut di studionya agar nampak lebih cantik.

image: youtube rachel & niko

3. Untuk studio kedua dibuat lebih simpel namun tetap terlihat mewah dan sangat nyaman ya, Scarf Lover.

image: youtube rachel & niko

(AA)

Translate »