Berkunjung ke Kampung Halaman Miss Universe 2018

Perhelatan ajang kecantikan Miss Universe 2019 diperkirakan terjadi pada akhir tahun 2019. Berbagai antusiasme pageantlovers (PL) seluruh dunia bermacam-macam khususnya Filipina, Indonesia, Venezuela, Thailand, dan negara lainnya. Kali ini pemenang kompetisi tersebut datang dari negara Asia: Filipina, ia adalah Catriona Grey. Tidak hanya cantik, negara asalnya pun memiliki segudang keunikan yang akan membuat anda terkejut.

  1. Makanan eksotis embryo: Balut
Sumber: wartahot

Pergi ke Filipina? Jangan lupa makan balut. Balut adalah telur itik atau ayam yang berisi embrio itik hampir sempurna yang direbus dan dimakan.  Makanan ini dipercaya jadi obat kuat karena mengandung protein tinggi. Hampir seluruh warga sana pun sudah pernah merasakannya. Walau terlihat menggelikan namun bagi banyak orang  jajanan ini cukup lezat dengan rasa yang gurih.

  1. Angkot ala Filipina: Jeepney
Sumber: pinterest

Kendaraan yang merupakan transportasi umum ini layaknya angkot yang ada di Indonesia. Cara naik dan turunnya pun hampir sama dengan angkot yang ada di Indonesia. Jika ingin turun scarflover hanya perlu mengetuk bagian atas yang akan bersuara. Namun, scarflover harus lebih berhati-hati karena tidak jarang hewan seperti anjing berkeliaran ikut naik.

  1. Wisata halal untuk muslim
Baca juga  4 Destinasi Prioritas di Kepulauan Seribu
Sumber: pinterest

Banyaknya tempat dan restoran bersertifikat halal untuk menarik turis Muslim akan membuat scarlover tak perlu khawatir jika ingin mengeksplore wisata halal di Filipina.

Pink Mosque atau Masjid Dimaukom. Masjid Sultan Haji Hassanal Bolkiah merupakan salah satu masjid terbesar di Filipina. Kapasitasnya dapat menampung 1.300 orang. Destinasi ini menyediakan makanan halal yang berlimpah di sekeliling lingkungan masjid.

  1. Kota tua bersejarah yang terdaftar di UNESCO
Sumber: pinterest

Bangunan-bangunan blasteran membuat nuansa spanyol sangat terasa di Vigan. Kota tua ini didirikan sejak jaman penjajahan Filipina oleh Spanyol. Arsitektur bangunan khas Eropa masih terlihat hingga sekarang dan ini menjadi daya tarik wisatawan.

  1. Bahasa Taglish
Sumber: amazon.com

Dalam kurikulum negara Filipina, bahasa inggris adalah bahasa wajib setelah bahasa ibu: Tagalog. Tuntutan lingkungan dan juga banyaknya wisatawan mancanegara membuat negara tersebut setiap waktunya menggunakan bahasa internasional dan hampir melupakan tagalog. Hal ini juga di dukung karena banyaknya keturunan mix blood yang tinggal di Filipina. Mereka menciptakan taglish yaitu tagalog-english dalam berbicara. Karenanya, scarflover tak perlu khawatir akan berbahasa disana. Masyarakat disana pintar berbahasa internasional.

  1. Pencetak Ratu Kecantikan di Dunia
Baca juga  Alila SCBD Jakarta Telah Resmi Dibuka
Sumber: thenational.ae

Sebut saja ajang kecantikan Miss Universe, Miss Wolrd, Miss Internasional, Miss Earth, dan Miss Supranational. Semua Big Grand Slam Beauty Pageant sudah pernah di posisikan oleh negara ‘Pinoy’ dan saat ini Filipina pun menempati posisi pertama. Dengan kecantikan Asia dan darah campuran barat membawa mereka diposisi teratas serta public speaking yang bagus. Namun fans dari Pageant Lovers Filipina ini cukup dibilang ‘garis keras’ bila negara atau ratunya di bully pageantlovers sana tidak segan-segan akan bersatu untuk ‘meneror online’ pembully. Sangat kompak!

(Penulis: ZK)

Translate »