Berapa Lama Makanan Kalengan Dapat Bertahan?

Makanan dalam bentuk kaleng sudah tidak asing lagi ditemui di supermarket maupun minimarket. Makanan kaleng sangat memudahkan kehidupan karena termasuk makanan instan.

Makanan kalengan sebenarnya bertahan tanpa batas waktu jika disimpan dalam kondisi baik, teteapi kualitas dan rasa dari makanan tersebut akan berkurang.

Makanan yang memiliki rasa asam akan lebih cepat kadaluarsa, sedangkan makanan kaleng rendah asam justru akan bertahan lebih lama. Apakah aman untuk makan makanan kaleng setelah tanggal “kadaluwarsa”?

image: unsplash

Meskipun makanan kaleng yang melewati tanggal “baik digunakan sebelum” -nya mungkin tidak terasa optimal, sebenarnya tidak ada risiko kesehatan yang nyata dalam mengonsumsi makanan kaleng selama kondisinya tetap baik. Tetap pastikan Anda tidak pernah membeli kaleng yang menggembung, berkarat, bocor, atau penyok, dan selalu menyimpan barang kalengan di tempat yang sejuk dan kering.

Baca juga  Kecemasan vs Perasaan Cemas: Apa Bedanya?

Setelah membuka makanan kaleng, pastikan untuk menyimpan sisa makanan dan bagian yang tidak terpakai di lemari es untuk menjaga kualitas dan rasa. Anda bisa menyimpannya dalam gelas atau wadah penyimpanan plastik.

Lalu Berapa lama makanan kaleng bisa bertahan?

image: unsplash

Barang Kalengan Rendah Asam

Makanan kaleng rendah asam seperti semur, produk pasta, sup (kecuali sup tomat), serta sayuran seperti kentang, jagung, wortel, bayam, kacang-kacangan, bit, kacang polong, dan labu dapat bertahan selama 2 hingga 5 tahun di rak setelah dikalengkan, dan akan bertahan 3 hingga 4 hari jika Anda menyimpannya di lemari es setelah dibuka.

Baca juga  Kangen Liburan? Yuk Ubah Suasana Rumah Menjadi Tempat Wisata

Barang Kalengan Asam Tinggi

Makanan kalengan yang mengandung asam tinggi seperti jus, tomat, dan produk buah-buahan (seperti jeruk bali, nanas, apel, persik, pir, plum, dan semua buah beri), acar, asinan kubis, dan semua makanan yang diolah dengan saus atau saus berbasis cuka bertahan selama 12 sampai 18 bulan di rak. Tetapi setelah dibuka, maka akan bertahan 5 sampai 7 hari di lemari es.

(HV)

Translate »