LIQA Tampil Perdana Dengan Menawarkan Busana Muslim Soft Elegant

Mengenakan busana muslim yang tetap memancarkan kecantikan yang mempesona dengan balutan busana islami adalah hal yang diidamkan oleh setiap perempuan muslimah. Hal ini menjadi latar belakang Lika Sugiman sebagai pemilik dari LIQA memperkenalkan lini perdana brand fashion miliknya, sebuah merek fashion muslim local yang akan membawa nafas baru untuk industrii fashion busana muslim di Indonesia.

sumber: LIQA

Merek LIQA sendiri sudah meramaikan industri mode Indonesia selama 3 tahun. Sesuai dengan pengertian LIQA yang merupakan wadah untuk orang-orang berkumpul dan bersama-sama melakukan kebaikan, Lika berharap rancangannya dapat menginspirasi perempuan di Indonesia untuk selalu berbuat baik dan menularkan kebaikannya kepada lingkungan sekitar.

Baca juga  Inspirasi Baju Kasual Feminin dari Koleksi Mega Iskanti X Aleza
sumber: LIQA

Kali pertama Lika Sugiman memperkenalkan rancangan terbarunya kepada khalayak luas dengan menghadirkan 8 looks koleksi terbaru yang mengangkat tema “Enchanting Beauty” pada fashion show 23 Fashion District di 23 Pascal Shopping Center tanggal 7 Desember 2019.

sumber: LIQA

Enchanting Beauty memiliki arti kecantikan yang menawan dan memikat hati, diharapkan siapapun yang memakai koleksi ini akan dapat mewakili pesona wanita muslimah yang memancarkan aura positif di dalam inner beauty nya. Koleksi LIQA terdiri dari potongan dress dan gaun gaun malam yang ekslusif dengan potongan simple namun berkelas, terdiri dari Satin Silk Digital Printing , Satin Duchess , Lace dan Organdi. Koleksi ini dapat digunakan pada acara resmi maupun pesta. Selain itu, gaun yang dirancang tertutup ini bukan hanya bisa digunakan untuk perempuan yang berhijab melainkan juga bisa digunakan untuk yang tidak berhijab.

Baca juga  Bisnis Modest Fashion Bantu Berdayakan Perempuan
sumber: IFC

“Terima kasih kepada Indonesia Fashion Chamber (IFC) atas kepercayaannya mengajak saya berkolaborasi pada hari ini. Semoga dengan show perdana ini, LIQA dapat diterima oleh masyarakat luas,” ujar Lika.

Translate »