Eureka Fest 2023 Sukses Digelar Ajak Para Remaja Temukan Jati Diri

Emina terus berkomitmen untuk menghadirkan inovasi produk kecantikan dan perawatan kulit yang aman, berkualitas, dan bersertifikasi halal. Menjadi true bestie bagi para remaja masa kini dalam menebar positive vibes, untuk pertama kalinya Emina menggelar Eureka Fest 2023 “Vibin’ immersive auteentic realities and your favorite playlist IRL”.

Image: Emina

Dengan semangat it’s all about teens yang diperuntukan bagi remaja dan para sahabat mereka, festival ini bertujuan untuk menebar energi positif dan aspirasi keren bagi generasi muda. Bersama-sama melangkah dalam kebaikan mencapai perubahan diri ke arah yang lebih baik. Diselenggarakan pada 23-25 Juni 2023 di Senayan Park, Eureka Fest menghadirkan berbagai aktivitas seru seperti immersive Augmented Reality (AR) experiencebeauty enthusiast meet-up, inspiring talk show, music performance, dan lainnya. 

Baca juga  Tren Make-up Ala Boneka Bratz

Clarissa A. Gunawan, Teens & Emerging Brand Group Head Emina menyampaikan, “Menghadirkan festival pertama yang dapat mendukung program self development menggunakan konsep immersive reality, Emina berharap dapat mengajak seluruh remaja untuk menjalani masa remaja dengan mencari versi Auteentic diri dan potensi terbaik dengan vibe yang positif. Ini merupakan salah satu program untuk mendukung self development dengan menghadirkan acara menggunakan konsep immersive reality mulai dari berkonsultasi soal permasalahan kulit hingga kesehatan mental bersama asisten virtual Emina.”

Baca juga  3 Parfum Lokal Terhits di Jakarta X Beauty 2024

Pada Eureka Fest 2023, Emina juga menghadirkan Auteentic Role Model untuk berbagi kisah mereka dalam menjalani masa remaja dan menemukan Auteentic self mereka. Auteentic Role Model merupakan seorang individu yang dapat menjadi role model bagi para remaja yang tengah mencari inspirasi dalam menemukan jati diri mereka. Pada kegiatan ini, para pengunjung dapat mengikuti sharing session bersama Auteentic Role Model yaitu Tasya Farasya, Nyimas Bunga (Youngest Medalist Asian games 2018), Naura Ayu, Neona Ayu, Tsana Rintik Sedu, dan Peachy Liv.

Translate »