Makanan Rendah Gula Yang Baik Untuk Sarapan

Kebanyakan orang masih kurang peduli akan konsumsi gula harian.  Untuk kesehatan yang optimal, American Heart Association merekomendasikan makan tidak lebih dari 9 sendok teh gula per hari untuk pria, dan tidak lebih dari 6 sendok teh untuk wanita. Tapi kebanyakan dari kita mendapatkan lebih dari dua kali lipat. Rata-rata adalah 20 sendok teh gula per hari.

Apabila Anda ingin mengkonsumsi gula di siang atau sore hari, Anda dapat sarapan dengan makanan yang tidak terlalu banyak mengandung gula. Karena  sarapan sangat penting untuk menjaga berat badan yang sehat dan menstabilkan gula darah, jadi selalu sediakan waktu untuk makan yang paling penting dalam sehari.

Baca juga  Dinda Hauw Keguguran saat Hamil Anak Kembar, Rey Mbayang Tulis Pesan Haru

Beberapa makanan dibawah ini baik dikonsumsi untuk sarapan dengan kandungan gula yang rendah.

 

Overnight Oat

image: pinterest

Seperti yang Anda tahu bahwa oat merupakan makanan yang kaya akan nutrisi sehingga baik untuk dikonsumsi setiap hari, khususnya dikonsumsi untuk sarapan. Jika Anda terasa malas untuk membuat sarapan, Anda bisa membuat overnight oat agar lebih mudah.   Dengan bahan-bahan seperti biji chia, susu almond,  dan kacang almond, maka kebutuhan nutrisi Anda untuk pagi hari sudah tercukupi.

 

Smoothies Alpukat dan Pisang

image: texanerin.com

Smoothies memang menjadi jawaban paling mudah untuk Anda yang ingin cepat kenyang namun sehat saat waktu sarapan. Gabungan alpukat dan pisang cocok untuk memenuhi kebutuhan energi Anda pada pagi hari. Anda juga bisa menambahkan bubuk protein untuk tambahan protein Anda.

Baca juga  Cara Membuat Lasagna Vegan

 

Roti dan Telur

image: thekitchn.com

Ingin perut Anda terisi penuh sampai sebelum waktu makan siang? Ada baiknya Scarflover mengkonsumsi roti dan telur. Dua makanan yang mengandung banyak nutrisi ini mampu membuat perut Anda kenyang lebih lama. Terlebih lagi makanan ini rendah gula, sehingga kebutuhan gula harian Anda tidak termakan banyak saat sarapan.

 

Itulah beberapa makanan rendah gula yang baik Anda konsumsi saat sarapan.

(HV)

Translate »