Ingin Berusaha Kurangi Gula? Intip Caranya Disini!

Mengonsumsi makanan yang manis memang menyenangkan dan bisa membuat mood lebih baik, misalnya cookies atau ice cream.

Namun sayangnya, sudah banyak orang yang mengetahui bahwa banyak mengonsumsi makanan manis tidak akan berdampak baik bagi kesehatan. Mungkin sekarang belum terasa, namun dikhawatirkan akan membahayakan Anda dikemudian hari.

Untuk benar-benar langsung meninggalkan makanan dan minuman manis memang sangat berat. Tapi tetap harus Anda coba dengan menguranginya secara perlahan.

Berikut Scarf Media akan berikan beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi konsumsi gula seperti yang dilansir pada laman heart.org.

1. Ganti Minuman Soda Anda

image: pixabay

Cuaca panas memang tepat meminum soda yang dingin, tentu akan sangat menyegarkan. Tapi jika Anda berkomitmen untuk mengurangi gula, pertama hindari soda. Karena kandungan gula yang ada pada soda bisa dikategorikan tinggi. Usahakan untuk selalu minum air putih yang sudah terjamin khasiatnya untuk kesehatan tubuh.

Baca juga  Daftar Vaksin Wajib IDAI 2017

2. Tingkatkan Konsumsi Buah

Ketika ingin makan sesuatu yang manis, Anda bisa memakan buah. Pilih buah segar yang rasanya manis seperti pisang atau apel. Anda bisa mengonsumsinya secara langsung atau dibuat jus, sama baiknya. Namun hindari memakan buah kalengan yang terdapat kandungan sirup di dalamnya ya, Scarf Lover. Karena tentu terdapat kandungan gula yang cukup tinggi.

3. Lihat Label Makanan

image: fda.gov

Saat berbelanja, jangan lupa untuk memperhatikan label dibalik kemasan. Lihat dan pilihlah yang kadar gulanya paling rendah. Produk susu dan buah-buahan akan mengandung gula alami. Gula yang ditambahkan dapat diidentifikasi dalam daftar bahan.

Baca juga  Mengenal Nadya Arifta, Perempuan yang Diisukan Jadi Tambatan Hati Kaesang Pangarep

4. Usahakan Mengurangi Sajian Gula Pada Makanan

image: pixabay

Anda suka makan brownies atau kue kering? Coba buat sendiri di rumah dengan cara mengurangi kadar gulanya. Dengan Anda membuatnya sendiri, tentu Anda bisa mengukur sendiri kadar yang Anda inginkan. Tapi ingat, jangan terlalu banyak ya.

5. Cari Pengganti Gula

image: freepik

Bila Anda masih sangat ingin mengonsumsi yang manis-manis, pemakaian gula bisa digantikan dengan bahan lain, seperti gula tebu, madu, sirup jagung, gula aren, dan lain sebagainya. Tentunya Anda bisa mencari alternatif yang tentunya lebih sehat bukan? (AA)

Translate »