Elemwe Kenalkan Batik Betawi ke Masyarakat

Memiliki cita-cita ingin membawa batik Betawi ke kancah Internasional, Lily Mariasari Widjaja, desainer Elemwe mempersembahkan koleksinya bertajuk ‘See The Beauty of The World Batik Betawi‘ di gelaran Muslimah Creative Day 2020 di Balai Kartini pada Sabtu (29/02)

Berbekal sedikit pengetahuan tentang fashion dan hobby dalam membuat design, Lily Mariasari memulai bisnis ini secara resmi sejak November 2015. Mengawali fashion show di Amerika dengan membawa batik Mega Mendung asal Cirebon.

Foto: Scarf Media

“Sepulang dari Amerika, saya di panggil oleh walikota Jakarta Timur. Beliau meminta saya ikut mempopulerkan batik dan seni budaya Betawi. Dari saat itu saya langsung terjun dan memperdalam segala hal tentang Betawi, terutama motif hias pada batiknya,” ujar Lily.

Baca juga  Kolaborasi Brand Fashion ELEMWE dan Hotel GranDhika Iskandarsyah Jakarta Mempersembahkan “Emotion Show”

Dirinya ingin, lanjut Lily, Jakarta dalam hal ini Betawi lebih dikenal masyarakat. Karena masih banyak potensi budaya yang belum banyak diketahui dari tradisi Betawi terutama batik.

Karena ia percaya, setiap daerah punya ciri khas pada seni batiknya. Dan setiap batik memiliki kekhasan tersendiri. Contohnya Batik Jakarta Timur yang didominasi warna merah, cerah, menarik dan dihiasi tumpal.

Foto: Scarf Media

Untuk selendang Betawi, baru dikenalkan dan inspirasinya adalah dari ciri khas budaya Betawi yang dalam acara-acara resmi wajib memakai selendang. Bagaimana selendang dibikin motif yang bisa mengangkat seni budaya Betawi.Disainnya ada 8 motif, seperti bunga anggrek dan ikan cupang (khas Jakarta Barat), ada juga burung srigunting khas Jakarta Timur. Pilihan warnanya ada merah, oranye, ungu, cokelat, dan lainnya.

Baca juga  Zenta Yoshie Desainer Asal Jepang Yang Menampilkan Hijab Dalam Koleksinya

“Awalnya, tanggapan masyarakat tentang batik Betawi biasa-biasa saja, kalah lah dengan batik dari Jawa. Tapi karena sekarang batik Betawi terus berkembang baik dari motif maupun warnanya yang cerah, banyak yang tertarik dan ingin mengenakannya,” tutupnya.

 

Translate »