Bros menjadi trend dalam dunia fashion modest saat ini, mulai dari Mulan Jameela, Shireen Sungkar, Zaskia Sungkar, dan Alyssa Seobandono memakai bros untuk mempercantik tampilan hijabnya. Bros sudah merambah dunia fashion dari tahun lalu, membuat para fashion designer pun membuat design bros dalam koleksinya, seperti Chanel dengan CC brosnya, Dior dengan bros yang berbentuk peniti mutiara , Yves Saint Laurent dengan YSL brosnya, dan Versace dengan peniti bewarna goldnya. Bros ini pun memakai bahan seperti mutiara, batu kristal, atau batu sapphire.
Tidak mau ketinggalan brand lokal Indonesia pun mengeluarkan design bros khusus hijab. Bros ini tidak akan merusak bahan hijab scarflover, karena jarum yang digunakan adalah jarum khusus yang tidak akan karat dan membuat sobek bahan hijab.
1. Allura
Allura mengeluarkan 4 macam bros salah satunya Allura Brooch Chemistry, bahan material bros ini terdiri dari aluminium, lutetium, dan radium. Seperti desain-desain aksesori lainnya, Allura mempertahankan warna-warna pastel yang soft, sweet, dan elegan.
2. L by LCB
Pasti scarflover sudah tidak asing lagi dengan brand yang satu ini. L by Laudya Cyinthia Bella mengeluarkan bros dengan tatanan batu swarovski di tengahnya dinamai L Brooch Swarovski membuat tampilan bros ini mewah dan elegan.
3. Alur Cerita
Brand hijab yang dibuat oleh Natasha Rizki ini mengeluarkan aksesoris untuk melengkapi koleksi hijabnya. Bros dengan lambang AC ini mewakili nama brand Alur Cerita dengan detail finishing rose gold, bros ini akan mempercantik hijab scarflover.
4. Ria Miranda
Sebagai pelopor bros hijab pertama, fashion designer modest Ria Miranda mengeluarkan koleksi bros dengan berbagai design dan warna. Dengan memakai material fine gold dan fine silver asli, Ria Miranda membandrol harga bros ini cukup pricey.
5. Ak Klamby
Bros brand Klamby ini dibuat denga jarum premium yang tidak akan membuat rusak hijab scarflover, dengan bahan logam dan dilapisi Gold Coated Finished untuk menambah kesan elegan pada saat dipakai.
6. Restu Anggraini
Gold Brooch dari Restu Anggraini merupakan bros buatan tangan dengan bahan metal yang dilapisi real gold plated. Selain desain metal ini Restu Anggraini pun mengeluarkan 4 desain bros dengan mutiara sebagai materialnya.
7. Button Scarves
The Petite Signature Luxe Brooch Hematite ini merupakan bros bagian dari koleksi BS Essentials yang membuat tampilan scarflover lebih anggun, dengan menggunakan material kilau kuningan halus dan Swarovski hitam.