
5 Taman Keren Ini Ada di Jakarta Lho!
Mengunjungi taman adalah salah satu cara kita menghilangkan penat setelah sibuk menjalani rutinitas yang beragam. Melihat pemandangan yang asri dan suasana yang adem membuat pikiran tenang dan bisa dijadikan salah satu destinasi di akhir pekan. Tidak perlu jauh-jauh keluar kota, kini banyak sekali taman kota yang ada di Jakarta yang bisa Scarflover kunjungi, lho.
- Taman Tabebuya
Image: dolanyok.com Taman Tabebuya berada di Jalan Muhammad Kafi, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Taman ini terdapat kolam yang diisi puluhan bunga teratai. Selain itu, dikolam tersebut banyak ikan yang bisa diberi makan. Juga ada beberapa gazebo untuk pengunjung bersantai.
- Taman Spathodea
Image: backpackerjakarta.comTaman Spathodea ada di daerah Kebagusan Raya, Jakarta Selatan. Beberapa fasilitas yang bisa dinikmati oleh pengunjung, diantaranya jogging track, outdoor gym, hingga kolam ikan yang luas.
- Taman Cattleya
Image: nativeindonesia.com Selanjutnya ada taman Cattleya yang berlokasi di daerah Kemanggisan, Jakarta Barat. Taman seluas 31.000 m2 ini ditumbuhi beragam jenis tanaman hias dan pohon besar. Fasilitas yang diberikan, seperti tempat parkir, toilet, mushola, jogging track, arna bermain anak, danau buatan dan taman bunga.
- Taman Suropati
Image: travelspromo.com Taman Suropati sudah ada sejak tahun 1920. Berlokasi di Menteng, Jakarta Pusat. Cocok sekali buat kalian yang ingin jalan santai dengan suasana yang teduh, sejuk dan segar dibawah pohon-pohon besar.
- Taman Gunung Balong
Image: ayoketaman.com Taman Gunung Balong ini adalah bentuk pemanfaatan lahan di Cilandak, Jakarta Selatan. Pengunjung dapat berolahraga dan menikmati pemandangan di bawah pohon rimbun. Cocok sekali dikunjungi bersama anak-anak karena dilengkapi wahana untuk anak, seperti ayunan dan perosotan.