4 Model Sepatu Ini Bisa Timbulkan Penyakit Serius, Hati-Hati!

Sepatu merupakan ikon fashion wajib yang mendukung penampilan Anda. Selain itu, Anda wajib pula memperhatikan kenyamanan pada saat memakai sepatu. Jikalau tidak, maka akan menganggu kesehatan kaki  Anda. 

Untuk itu, simak ulasan artikel berikut ini, ya!

 

1. Sandal jepit

Siapa sangka,ternyata sandal jepit berbahaya bagi kesehatan kaki, lho! Sering memakai sandal jepit berisiko dapat menyebabkan penebalan fascia plantar, jaringan berada di bawah telapak kaki. Hal itu sebab, sandal jepit tidak ada lengkungan apa pun, sehingga jari kaki harus mencengkram agar bisa berpijak. 

 

2. High heels

Apa Anda masih menggunakan high heels pada setiap harinya? Yuk, mulai ubah kebiasaan tersebut. Pasalnya, menggunakan high heels secara terus menerus dapat mengikis tendon Achilles atau bagian kaki antara betis dengan tumit. Akibatnya, saat Anda menggunakan flat shoes pun kerap terasa sakit. 

Baca juga  Inspirasi Gaya Hijab Ibu Hamil

Hak yang tinggi pada sepatu juga menimbulkan tekanan pada bantalan jari kaki, bisa menyebabkan bagian telapak kaki mengeras atau calluses. Lebih parah lagi, memakai high heels setinggi 7-10 sentimeter dapat menyebabkan terjadinya pergeseran sendi pada kaki, pinggul, dan punggung. 

 

3. Stilettoes

Hampir sama dengan high heels, hanya saja hak sepatu ini lebih tinggi dan runcing. Seumpama Anda memakai stilettoes pada setiap harinya, maka akan membuat jari kaki berkontraksi. Hal itu akan mengakibatkan jari kaki saling bertumpuk satu sama lain, sebab ujung sepatu yang sempit atau kondisi itu disebut hammertoe.  

Baca juga  Style OOTD Dhatu Rembulan, Estetik!

Selain itu, akibat dari adanya penyempitan pada bagian ujung sepatu, dapat pula menyebabkan pembengkakan pada jari kaki. Tidak tanggung-tanggung, untuk proses penyembuhannya pun membutuhkan pemeriksaan medis. 

 

4. Flexible shoes

Flexible shoes memang nyaman digunakan, namun di balik itu terdapat bahaya yang mengintai. Elastisitas pada sepatu tersebut menandakan tidak memiliki penopang pada kaki. Sehingga, untuk menjaga kesehatan kaki, hindari terlalu sering atau lama menggunakan flexible shoes, ya!

Translate »