3 Motif Printed Hijab Yang Wajib Anda Miliki

Printed hijab sudah banyak beredar di pasaran. Dengan motif yang beragam printed hijab pun menjadi incaran hijaber jaman sekarang. Merambaknya printed hijab membuat fashion designer Indonesia dan juga brand lokal modest membuat printed hijab dengan design mereka sendiri.

Scarfmedia berikan rekomendasi printed hijab yang dapat menjadi pilihan Scarflover.

1. Sunndance Scarf by TEMPA

sumber: Instagram @_tempa_

Tempa merupakan lokal brand yang memfokuskan pada illustrator setiap designnya. Scarf yang dibandrol dengan Rp. 350.000,- ini memakai bahan katun yang kualitasnya tidak usah diragukan lagi. Selain scarf tempa pun membuat baju, kaos, dan desain celana.

Baca juga  Project ECHO: Tele-Health Mentoring Resmi Diluncurkan

2. Dava Scarf by Kami Idea

sumber: pikdo.com

Dengan memakai bahan voal sebagai andalan Kami Idea. Desain hijab ini sangat manis dan simple, cocok untuk Scarflover yang tidak terlalu menyukai hijab printed dengan motif dan warna yang tajam. Dibandrol dengan harga Rp. 300.000,- hijab ini menjadi incaran hijaber.

Baca juga  Style OOTD White on White Ana Octarina

3. Hijab Voal Chalcedony by Diario

sumber: diario.co.id

Dengan warna pastel printed scarf dari Diario ini dapat dipakai untuk acara apapun. Desain dari hijab ini pun tidak mencolok, mempunyai desain yang unik seperti air mengalir. Hijab ini memakai bahan voal dan dibandrol dengan harga Rp. 235.000,-.

(Penulis: DP)

Translate »