Kupas Tuntas Pengaruh Konten Visual terhadap Peningkatan Sales bersama Klamby di Inspiring Talk Muslimah Creative Day 2024

Pada Muslimah Creative Day 2024, salah satu kegiatan yang menarik perhatian adalah pada Inspiring Talks dimana banyak ilmu yang kita dapatkan dari speaker yang berpengalaman di bidangnya. Pada inspiring talks terdapat sesi yang paling dinantikan, yaitu “The Importance of Visual Content for Increasing Sales” yang dibawakan oleh Putri Intan selaku Retail Manager Klamby bersama dengan Nur Rahmah Fadiyah selaku hijabers videographer sosial media @amhafdyh.

Sesi inspiring talks kali ini membahas mengenai memanfaatkan platform yang dikenal dalam dunia kreatif dan pemasaran digital. Acara ini bertujuan untuk memberikan wawasan mendalam mengenai bagaimana konten visual dapat memengaruhi dan meningkatkan penjualan dalam era digital saat ini.

Baca juga  5 Fakta Istimewa Pernikahan Putri Eugenie

“Tim sales sudah punya objektif apa yang mau kita target, misalnya konten digital yang dibuat ingin konversi ke penjualan langsung atau memang buat naikin awareness saja. Sehingga itu adalah dua objektif yang berbeda tapi dikemas dalam konten visual,” jelas Putri Intan selaku Retail Manager Klamby.

Selanjutnya ia menjelaskan bahwa sebenarnya konten visual menjadi faktor meningkatkan penjualan sales. Konten visual yang dibuat biasanya membahas produk dengan keunikannya mengkisahkan cerita di balik produk yang akan dirilis. Klamby sendiri selalu memberikan narasi dan mengangkat cerita tentang keindahan atau kekayaan budaya Indonesia yang nantinya diturunkan pada produknya berupa pattern, motif, dan warna produk itu sendiri yang dituangkan melalui konten visual. Detail dari konten visual dibuat juga dengan memilih model dari orang yang cocok menggunakan produk Klamby, jadi bukan model proporsional. Hal tersebut dilakukan agar pendekatan ke masyarakat lebih related.

Baca juga  100 Brand Modest Fashion dari Dalam dan Luar Negeri, Muslimah Creative Day 2024 Siap Dihelat September Mendatang

Hasil dari konten visual tersebut seringnya, customer memilih produk yang diinginkan sesuai dengan konten visual yang ia sukai menjadi referensi dalam memilih produk.

Translate »